Langsung ke konten utama

Resume Materi Workshop “Perencanaan Keuangan Syariah”

Hotel Bumiwiyata, Depok
Sabtu, 6 Juni 2015

Workshop Perencanaan Keuangan Syariah merupakan event yang diadakan serentak di 9 kota di Jawa Barat dengan jumlah peserta sekitar 100 orang di tiap kotanya. Acara terselenggara atas inisiasi Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) yang bekerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bidang pengawasan Lembaga Keuangan Non Bank.

Saya merasa sangat beruntung sekali karena berkesempatan mengikuti workshop ini. Rasanya saya harus mengucapkan terimakasih yang mendalam kepada sahabat saya, Anin, yang telah memberikan infonya ke saya. Thank you bebnin J

Acara dimulai pukul 8.15. Dimulai dengan sambutan dari seorang pejabat OJK yang saya lupa namanya dan seorang wanita bernama ibu Afiliani yang juga berasal dari instansi yang sama. Garis besar dari sambutan yang saya ingat adalah bahasan mengenai pola pikir mayoritas orang Indonesia yang belum memikirkan Masa Depan. “Kebanyakan masyarakat kita hanya memikirkan tentang kehidupan hari ini. Mereka tidak memikirkan tentang kehidupan di masa depan. Padahal kita semua tahu bahwa antara hari ini dan hari esok dihubungkan dengan sebuah jembatan yang cukup mengerikan bernama INFLASI”, kata beliau dengan penuh semangat.

Sesi selanjutnya setelah sambutan adalah sesi inti workshop. Moderator membagi sesi ini dalam dua segmen presentasi. Segmen pertama diisi oleh mbak Prita Hapsari Ghozie S.E., M.Comm yang membicarakan tentang “Perencanaan Keuangan”, dan segmen kedua disi oleh Bapak Muchlas A.M.Kl.yang membicarakan tentang “Kisah Sukses” dalam menggarap beberapa lembaga keuangan yang dipercayakan sebuah lembaga amil zakat kepadanya.

Sebelum mbak Prita memulai segmen 1, saya sempat kepo tentang beliau melalui google. Saya  sangat kagum dengan prestasinya yang sangat banyak, di usianya yang masih muda. Ibu dua anak ini adalah alumni Akuntansi FE UI yang melanjutkan studinya di University of Sidney. Aktivitas yang sedang dilakoni mbak Prita disamping menjadi menjadi dosen di FE UI adalah menjadi konsultan keuangan, pengurus aktif Masyarakat Ekonomi Syariah Indonesia, dan menjadi pembicara di banyak sekali program TV yang membicarakan soal perencanaan keuangan dan pengelolaan investasi.

Mbak Prita membagi topik pembicaraan menjadi 3: 1) Ubah Pola Pikir, 2) Atur Arus Kas dengan Baik, dan 3) Siasati masalah keuangan.

Topik pertama tentang pola pikir adalah topik yang paling saya sukai. Selain karena beliau menyampaikannya dengan sangat apik, topik ini juga membuka mata saya untuk tahu bagaimana cara merencanakan dan menerapkan pengaturan keuangan dengan bijaksana.

Mbak Prita sempat melakukan survey kecil sebelum menyampaikan materinya. “Yang sudah berumah tangga disini silahkan tepuk tangan!”. Dan terdengar riuh sekali tepuk tangannya. Jegleeekkk, saya langsung ngilu setelah tahu hampir 90% yang datang adalah emak-emak dan bapak-bapak yang sudah berkeluarga. Ketika pertanyaannya dibalik “Kalau yang masih single, coba tepuk tangan!”. Semua hadirin hanya tertawa karena Cuma saya dan beberapa peserta wanita yang tepukannya hampir tidak terdengar. Ah yasudahlah, saya kan mau cari ilmu disini, jadi saya PD saja wkwkwk.

Tujuan dari survey itu adalah untuk memberitahu bahwa pengaturan keuangan adalah hal yang sangat esensial dalam sebuah rumah tangga. Pengelolaannya akan lebih complicated dibandingkan masa-masa lajang. Oleh karenanya mbak Prita sangat senang melihat kami yang masih single ini datang ((trus langsung terhibur)). Dan bagi mereka yang sudah berkeluarga, mbak Prita ingin berbagi ilmu supaya para pelaku keuangan di keluarga menjadi lebih bijak dalam mengelola pundi-pundinya.

Saat ini kita tidak pernah bisa berlari dari tuntutan kebutuhan hidup yang terus meningkat setiap hari, apalagi meningkatnya kebutuhan itu juga diikuti dengan adanya inflasi. Jika 10 tahun yang lalu, dengan uang 100 rb kita bisa membeli susu serbuk yang isinya sebotol penuh, maka 5 tahun kemudian 100 rb hanya bisa digunakan untuk membeli susu serbuk setengan botol, dan sekarang uang 100 rb hanya bisa digunakan untuk membeli susu serbuk sebanyak ¼ botol. Begitulah inflasi, nilai mata uang selalu mengalami penurunan ditengah harga barang yang semakin naik.Biaya hidup tidak bisa dikendalikan karena itulah kebutuhan yang harus kita penuhi agar kita bisa hidup, gaji tidak bisa dikendalikan karena sifatnya adalah given, yang bisa kita kendalikan adalah pengeluaran dan gaya hidup kita, demikian beliau menambahkan.

Pola pikir ini akan menentukan bagaimana kita mengatur alokasi keuangan setiap bulan. Pada dasarnya, keuangan kita harus kita bagi-bagi menjadi 5 pos. Pos tersebut jika diurutkan sesuai dengan prioritas adalah :
1)    Zakat, Infaq, sedekah à Sedekah harus di dahulukan dalam prioritas. Beri yang paling baik.
2)    Kehidupan masa kini à Menyangkut bagaimana kita mencukupi kebutuhan pokok sehari-hari yang saat ini kita lalui
3)    Kehidupan masa susah à Kita harus menyediakan dana darurat/cadangan yang bisa kita manfaatkan pada kondisi sulit/sakit/bencana lain yang besarnya sekitar 3-12 kali dari pengeluaran pokok kita.
4)    Kehidupan masa depan à Meliputi investasi, tabungan dsb.
5)    Kehidupan bermasyarakat dan sosial à Hiburan dsb

Nah, untuk  memenuhi kebutuhan di 5 pos tersebut, kita harus menerapkan prinsip kehalalan. Disini, kehalalan dapat ditinjau dari 3 hal :
1)    Halal dari zatnya. Pastikan apa-apa yang kita gunakan berasal dari sumber dana yang halal, dan apa-apa yang masuk ke tubuh kita adalah benda2 yang halal secara zat. Misal : tidak mengkonsumsi makanan yang mengandung babi, darah, anjing dll yang dilarang agama.
2)    Halal dari cara perolehan. Kita harus memastikan lagi bahwa kita memenuhi kebutuhan kita dengan cara yang halal karena meski zatnya halal, jika cara memperolehnya tidak halal maka hukumnya menjadi haram. Misal : tidak menggunakan uang hasil merampas hak milik orang lain (korupsi)
3)    Halal cara dan akibat penggunaannya. Pastikan bahwa kita mengalokasikan harta kita pada pos-pos yang halal. Mbak prita disini mencontohkan rokok ((ecieee saya girang banget)). Rokok dari segi cara dan akibat penggunaannya merupakan benda yang tidak halal karena merusak diri sendiri. Harus ditinjau dan dipertimbangkan lagi untuk mengalokasikan uang kita hanya untuk sebatang rokok. Mbak prita menegaskan lebih baik uangnya dialokasikan pada pos pertama yaitu infaq dan sedekah agar harta yang kita miliki lebih bersih.

Setelah menjelaskan tentang prinsip kehalalan, mbak Prita bercerita tentang siklus hidup yang akan dilalui oleh setiap manusia setelah menikah. Siklus tersebut secara garis besar dapat digambarkan seperti ini :

Menikah (jangan terjebak dengan resepsi super mahal hingga melewatkan kebutuhan2 setelah nikah) à punya anak (pikirkan biaya persalinan dan perawatan anak. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa untuk menyambut anak pertama kita harus mengumpulkan uang 50 juta sebagai dana cadangan) à beli rumah (kebanyakan orang lebih mengutamakan untuk beli kendaraan dulu daripada beli rumah, padahal kita tahu bahwa harga property semakin naik dari waktu ke waktu. Jika tidak mampu membeli tanah+bangunan, pertimbangkan untuk beli apartemen. Untuk kendaraan, ada banyak kendaraan umum yang bisa kita gunakan. Tapi kalau rumah? Gak ada kan rumah umum?) à beli kendaraan (optional) à naik haji (naik haji harus diusahakan sekenceng2nya. Perbaiki niat kita diawal bahwa kita benar-benar ingin naik haji. Jangan kepikiran naik haji ketika sudah tua. Masa tunggu haji dikota sekarang lama, harus dipersiapkan sedari dini. Uang untuk berhaji, jangan dipakai yang lain. Yang lain sudah ada rejekinya sendiri) à dana pendidikan anak (selalu sisakan dana pendidikan anak di dana cadangan, kalau perlu sebelum menikah pun sudah dianggarkan) à hari tua (hari tua itu adalah urusan masing-masing kita, jangan sampai menyusahkan anak di hari tua. Ikut asuransi sejak masih muda, dan tingkatkan investasi untuk hari tua).

Untuk dapat melalui semua siklus itu dengan baik, kita tidak harus pandai mengatur uang, kita hanya perlu pandai untuk mengatur diri sendiri. Ini merupakan salah satu kesimpulan terkait topik : “ubah pola pikir”.

Selanjutnya, mbak Prita menyampaikan topik kedua yaitu “Atur arus kas dengan baik”. Topik ini merupakan topik yang lebih aplikatif. Mbak Prita menegaskan agar kita bisa merencanakan keuangan dengan baik, kita harus bisa menentukan prioritas kebutuhan kita. Sebelumnya telah dibahas tentang strategi pengalokasian dana pada 5 pos, mbak Prita menghimbau agar pembagian ini harus langsung segera dibagi di awal bulan (awal gajian). Bagi mereka yang masih menggunakan sistem konvensional (menggunakan amplop-amplop terpisah, mbak Prita menyarankan untuk dipindah dalam rekening-rekening penampungan khusus). Keuntungan dengan menggunakan rekening adalah, transaksi kita lebih mudah dikontrol dan dikendalikan. Dengan menggunakan rekening, kita hanya menggunakan dana-dana sesuai pos alokasi masing-masing. Menggunakan amplop biasa cenderung mendorong kita untuk menggunakan dana tidak pada posnya.

Memiliki 1 rekening à susah mengelola keuangan
2 rekening à good
3 rekening à better
>3 rekening à best.

Berikut perencanaan keuangan yang didasarkan pada prioritasnya :
1)   Sedekah (2,5-10% dari total pemasukan)
Sedekah harus dikeluarkan lebih dulu dari kebutuhan lain. Pilih lembaga penyalur yang terpercaya. Harus berusaha sekali untuk bisa rutin tiap bulan.
2)   Cicilan hutang (maksimal 35% dari total pemasukan)
Cicilan hutang adalah kebutuhan yang wajib, perhitungkan besarannya tiap bulan dan sesuaikan dengan kemampuan kita. Jangan sampai >35% dari total pemasukan tiap bulan.
3)   Biaya hidup (40-60%)
Perhitungkan dengan baik kebutuhan-kebutuhan hidup yang sifatnya rutin namun harganya tidak menentu ini. Lakukan strategi-startegi penghematan, seperti :
§  Mengatur menu makan harian
§  Mengatur pemakaian listri, air, telepon, AC
§  Saat punya anak à beri ASI saja selama 24 bulan. Lebih sehat dan hemat dari susu formula
§  Ajari anak ke toilet sejak dini untuk menghemat diapers
4)   Tabungan dan investasi (minimal 10%) : termasuk dana cadangan.
§  Pilih investasi sesuai kemampuan dan kebutuhan. Untuk investasi jangka panjang, pilih yang low risk (misal deposito, reksadana, pasar uang), untuk jangka pendek pilih yang high risk but high return (saham dsb).
§  Tabungan ini juga berisi dana cadangan. Selalu siapkan dana cadangan sampai mencapai 3-12 kali besar pengeluaran tiap bulan. Jika target sudah tercukupi, dana yang biasa digunakan sebagai dana cadangan bisa digunakan untuk kebutuhan lain.
§  Beli polis asuransi : asuransi kesehatan, asuransi jiwa, dan asuransi kebakaran untuk memproteksi aset dan meminimalisasi resiko apabila terjadi bencana. Beli selagi muda karena ratenya akan semakin rendah à preminya lebih murah daripada saat usia tua. Jangan beli asuransi ketika sakit, pikirkan asuransi selagi masih sehat.
5)   Hiburan keluarga (maksimal 10%)
Jangan terlalu mengikuti gaya hidup orang lain. Kendalikan diri dari menghabiskan uang untuk liburan-liburan ke luar negeri atau tempat-tempat yang mahal. Hiburan tidak selalu mahal. Manfaatkanlah waktu bersama keluarga untuk menambah skill dan meningkatkan kebersamaan. Memancing bersama misalnya.



Mbak Prita kembali memberi saran bahwa untuk melawan inflasi, kita harus berhemat. Cara berhemat setiap orang berbeda beda, pilihannya antara lain :
1)    Berhemat dari segi mana yang mudah dilakukan
2)    Berhemat dari segi mana yang bisa dilakukan dengan segera
3)    Berhemat dari segi mana yang paling efektif dan memiliki dampak jangka panjang.

Dalam hal ini mbak Prita memberikan contoh case klien beliau. Ada klien yang memiliki rumah jauh dari stasiun. Hal itu membuat pengeluarannya untuk trnsportasi menjadi bengkak. Jika dilihat dari karakter dan feasibilitas, penghematan yang bisa dilakukan adalah membeli sepeda motor agar bisa mencapai stasiun lebih cepat dan menggunakan kereta untuk sampai kantor. Tapi jika mau melakukan penghematan yang lebih efektif dan berdampak panjang : membeli rumah yang tidak jauh dari akses public transportation.

Contoh lain adalah bagi pengguna kendaraan pribadi, untuk melakukan penghematan yang paling mudah dan cepat adalah dengan beralih ke transportasi publik. Untuk mereka yang suka shopping, cara berhemat adalah dengan tidak sering pergi ke mall, dsb. Cara berhemat ini harus disesuaikan dengan karakter kita sehingga bisa lebih mungkin dilakukan tanpa banyak membuat kita menderita.

Kita tidak bisa mengatur harga bahan makanan, tapi kita bisa mengatur menu di meja makan…
Kita tidak bisa mengatur harga listrik dan BBM, tapi kita bisa mengatur pemakaiannya..
Kita tidak bisa mengatur biaya pendidikan, tapi kita bisa menyiapkan dananya sedini mungkin..
Kita tidak bisa mengatur terjadi atau tidak terjadinya bencana, tapi kita bisa menyiapkan diri untuk menghadapi kondisi sulit…


Topik selanjutnya adalah topik terakhir yaitu “Menyiasati masalah keuangan”.
Kadang-kadang, meski kita sudah berhemat dan mengelola keuangan sebaik mungkin, kita masih saja kebingungan saat menghadapi keadaan darurat. Berikut cara yang bisa kita lakukan untuk mengantisipasi keadaan darurat.
1)    Siapkan dana cadangan. Bentuknya bisa tabungan atau deposito, nominal yang terbaik berkisar 3-12 kali dari total pengeluaran tiap bulan. Misal pengeluaran tiap bulan kita 3jt, maka supaya aman kita harus memiliki dana cadangan sebesar 9-36 juta (lebih banyak lebih baik). Setelah jumlah ini terpenuhi, untuk selanjutnya dana cadangan bisa digunakan untuk kebutuhan lain misalnya untuk dana investasi
2)    Gunakan asuransi. Asuransi merupakan bentuk proteksi, bukan tabungan. Ada asuransi yang bisa dinikmati oleh kita sendiri (misal saat kita sakit), ada juga asuransi yang penikmatnya bukan kita (misal asuransi jiwa yang uangnya dinikmati oleh ahli waris kita). Apapun bentuknya, asuransi ini sangat penting untuk meminimalkan kerugian yang kita derita jika terjadi bencana. Cari asuransi yang premi paling murah dan akuntabel. Miliki asuransi kesehatan pribadi (disamping BPJS), asuransi kebakaran (untuk program KPR)
3)    Apabila dua hal diatas tidak bisa menyelesaikan masalah dengan segera, cara selanjutnya adalah berhutang. Lembaga-lembaga yang menyediakan jasa kredit misalnya : bank, leasing (sistemnya sewa-menyewa), koperasi, pegadaian (paling praktis).
Penyelesaian masalah hutang bisa dilakukan dengan 3R, diantaranya : 1) Restrukturisasi hutang à mengubah plafon pinjaman, 2) Rescheduling (penjadwalan hutang) à merubah tenor, 3) Refinancing (memindahkan ke pinjaman lunak) à hutang dibayar dengan hutang dengan bunga yang lebih lunak (misal awalnya KPR, lunasi KPR dengan mengambil KTA yang sedang promo).
4)    Jika dalam kondisi sangat terpaksa : jual aset!.

Nah, dari ketiga topik besar itu. Diakhir sesi materinya, mbak prita memberikan kesimpulan sebagai berikut :
1.    Mengatur pengeluaran, bukan penghasilan
2.    Membagi pengeluaran ke dalam 5 pos
3.    Menambah dana cadangan
4.    Membeli polis asuransi
5.    Cermat sebelum berhutang
6.    Penuhi biaya hidup, bukan gaya hidup!

Nah demikianlah ilmu yang saya dapatkan di sesi 1 workshop perencanaan keuangan syariah, semoga ilmunya bermanfaat yaay…
Sampai jumpa pada kesempatan berikutnya..

Yuk lebih semangat untuk mencari ilmu J

Komentar

  1. Halo, Aplikasi Pinjaman
    Apakah Anda tertarik untuk mendapatkan pinjaman @ 2%? Jika ya,? email kami sekarang untuk informasi lebih lanjut tentang pinjaman yang Anda butuhkan sebagai pinjaman. Sekarang silahkan hubungi kami di: gloryloanfirm@gmail.com bersama-sama dengan informasi di bawah ini.
    Penawaran kami $ 3,000.00 sampai $ 20,000.000.00 juga berlaku untuk informasi lebih lanjut
    {Lengkapi formulir di bawah pinjaman}
    Nama Anda: ===========
    COUNTRY: ===========
    NEGARA ===========
    ALAMAT: ===========
    GENRE: ===========
    Jumlah yang dibutuhkan: ===========
    PERIODE: ===========
    NOMOR TELEPON: =========== =============
    Nama Ibu Glory
    Hubungi kami di e-mail ini: gloryloanfirm@gmail.com Salam

    Akun yang lebih baik untuk perusahaan yang sah.

    membalas

    BalasHapus
  2. Saya telah berpikir bahwa semua perusahaan pinjaman online curang sampai saya bertemu dengan perusahaan pinjaman Suzan yang meminjamkan uang tanpa membayar lebih dulu.

    Nama saya Amisha, saya ingin menggunakan media ini untuk memperingatkan orang-orang yang mencari pinjaman internet di Asia dan di seluruh dunia untuk berhati-hati, karena mereka menipu dan meminjamkan pinjaman palsu di internet.

    Saya ingin membagikan kesaksian saya tentang bagaimana seorang teman membawa saya ke pemberi pinjaman asli, setelah itu saya scammed oleh beberapa kreditor di internet. Saya hampir kehilangan harapan sampai saya bertemu kreditur terpercaya ini bernama perusahaan Suzan investment. Perusahaan suzan meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 600 juta rupiah (Rp600.000.000) dalam waktu kurang dari 48 jam tanpa tekanan.

    Saya sangat terkejut dan senang menerima pinjaman saya. Saya berjanji bahwa saya akan berbagi kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman mudah tanpa stres. Jadi jika Anda memerlukan pinjaman, hubungi mereka melalui email: (Suzaninvestment@gmail.com) Anda tidak akan kecewa mendapatkan pinjaman jika memenuhi persyaratan.

    Anda juga bisa menghubungi saya: (Ammisha1213@gmail.com) jika Anda memerlukan bantuan atau informasi lebih lanjut

    BalasHapus
  3. Semua terima kasih kepada Ny. KARINA ROLAND untuk membantu saya dengan pinjaman saya setelah ditipu oleh orang-orang palsu yang telah menjadi peminjam pinjaman.
    Nama saya Annika amahle mokoena, saya dari Afrika Selatan dan saya tinggal di kota Johannesburg. Sebulan yang lalu saya sedang mencari pinjaman online dan saya melihat pemberi pinjaman pinjaman yang berbeda di internet dan saya melamar dari mereka dan semua yang saya dapatkan adalah scammers, saya melamar lebih dari 2 perusahaan dan saya ditipu sepanjang waktu. Jadi saya menyerah harapan sampai saya memutuskan untuk memeriksa lagi apakah saya akan menemukan bantuan ketika saya mencari dan saya memutuskan untuk mencari perusahaan pinjaman yang sah. Saya menemukan perusahaan ini bernama KARINA ROLAND LOAN COMPANY. Saya melihat banyak kesaksian yang dikomentari orang tentang dia tetapi karena saya ditipu beberapa kali saya pikir itu scam tapi saya melakukan apa yang saya diminta untuk lakukan dan saya menunggu pinjaman saya dan Nyonya KARINA ROLAND mengatakan kepada saya dalam waktu kurang dari 24 jam waktu Anda dengan pinjaman saya dengan aman saya tidak percaya Karena saya pikir itu juga scam sehingga hari itu malam hari di Afrika Selatan dan saya tidur di pagi hari berikutnya ketika saya bangun saya menerima peringatan dari rekening bank saya dan segera saya menelepon manajer bank saya untuk konfirmasi dan manajer bank mengatakan kepada saya untuk segera datang ke bank dan saya segera pergi begitu saya tiba di sana manajer bank memeriksa akun saya dan melihat sejumlah $ 127,000.00 USD yang merupakan Dolar Amerika Serikat dan saya menjelaskan kepada manajer saya bahwa saya mengajukan pinjaman online dan bank saya Manajer terkejut jika ada masih perusahaan pinjaman nyata dan sah secara online saya sangat senang semua berkat MRS KARINA ROLAND saya memutuskan untuk menulis di internet karena saya melihat orang lain melakukannya dan bersaksi tentang perusahaan ini itu sebabnya saya memposting pesan ini secara online kepada siapa pun yang membutuhkan pinjaman bahkan jika Anda telah ditipu sebelum mengajukan permohonan dari perusahaan ini dan yakinlah bahwa perusahaan ini tidak akan mengecewakan Anda. Salam kepada siapa pun yang membaca pesan saya dan Anda dapat menghubungi perusahaan ini melalui surat (karinarolandloancompany@gmail.com) atau whatsapp hanya +1 (585) 708-3478, Sekali lagi saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang membaca kesaksian ini, Anda dapat menghubungi saya juga untuk informasi lebih lanjut ..... annikaamahlemokoena@gmail.com

    BalasHapus
  4. Halo semuanya! Bantu saya berterima kasih kepada Bunda Esther

    Saya Widodo saya tinggal di Medan di Indonesia, saya telah mencari pinjaman selama beberapa tahun. Saya 6 kali menjadi korban penipuan dengan pemberi pinjaman palsu yang telah menghancurkan hidup saya, saya memang mencoba bunuh diri karena mereka. Karena saya punya hutang dan tagihan yang harus dibayar. Saya pikir ini sudah berakhir untuk saya, saya tidak lagi memiliki perasaan hidup. Saya hampir menyerah, tidak sampai saya mencari saran dari teman SISKA WIBOWO (siskawibowo71@gmail.com) yang kemudian mengarahkan saya ke pemberi pinjaman yang sangat andal, Ny. ESTHER PATRICK yang meminjamkan pinjaman tanpa jaminan sebesar 150 juta Rupiah dalam waktu kurang dari 24 jam tanpa tekanan atau tekanan pada tingkat bunga lebih rendah dari 2%. (estherpatrick83@gmail.com)

    Saya sangat terkejut ketika saya memeriksa rekening bank saya dan menemukan bahwa jumlah pinjaman yang saya terapkan langsung ditransfer ke rekening bank saya tanpa penundaan atau kekecewaan, karena saya berjanji akan membagikan kabar baik sehingga orang bisa mendapatkan pinjaman dengan mudah tanpa stres . silakan hubungi ibu sekarang estherpatrick83@gmail.com

    Dan saya tahu sebagian besar dari Anda juga telah menjadi korban penipuan, Anda tidak perlu repot lagi karena saya harus menyampaikan kabar baik dan satu-satunya pemberi pinjaman yang dapat Anda percayai, Jadi saya tidak dapat menyimpan ini untuk diri saya sendiri sehingga saya harus mulai dengan membagikan kesaksian tentang mengubah hidup ini bahwa Anda dapat menghubungi saya melalui email (widodocepi@gmail.com) Ny. Esther Patrick Saya selamanya Bersyukur atas Segala yang telah Anda lakukan untuk saya.

    BalasHapus
  5. Nama saya Bu Yanti Ari. Saya pemilik bisnis yang menjual kosmetik. Untuk beberapa waktu, saya telah mencari pemberi pinjaman pinjaman yang andal yang dapat saya pinjam untuk mengembangkan bisnis saya dan juga menciptakan pekerjaan untuk orang lain. Pengalaman pertama saya dengan pemberi pinjaman pinjaman internet sangat buruk dan saya kehilangan jumlah 28 juta karena saya mengajukan pinjaman sebesar 600 juta untuk meningkatkan bisnis saya. Setelah pengalaman saya, saya berjanji pada diri sendiri bahwa saya tidak akan pernah meminjam dari internet karena saya ditipu.

    Jadi, suatu hari yang setia saya membaca artikel di blog dan setelah saya selesai membaca, saya pergi untuk memeriksa bagian komentar untuk mengetahui pendapat mereka. Saya melihat komentar dari "Dian Pelangi", perancang busana terkenal dan dia berbagi cerita tentang bagaimana dia meminjam pinjaman besar dari perusahaan tempat Nyonya Ana Michael bekerja.

    Kemudian, saya memutuskan untuk menghubungi Dian Pelangi, perancang busana terkenal dan saya menceritakan kisah saya tentang bagaimana saya kehilangan 28 juta karena pemberi pinjaman buruk kepadanya. Saya masih ingat dengan jelas bagaimana dia memberi tahu saya bahwa semua pencarian saya untuk pemberi pinjaman yang andal sudah berakhir. dia mengirimi saya nomor teleponnya dan saya meneleponnya untuk memastikan karena saya tidak ingin kehilangan uang lagi. dia berbicara dengan saya dan berkata saya harus menghubungi detail perusahaan tempat Nyonya Ana Michael bekerja dan saya akan menerima pinjaman saya tanpa penundaan dan saya harus mencoba untuk berbagi kabar baik saya agar orang lain diselamatkan dari pemberi pinjaman yang buruk.

    Maka saya menghubungi Ibu Ana Michael melalui email: (ANAMICHAELGUARANTYTRUSTLOANS@GMAIL.COM)
    Ini email Dian Pelangi: (DIANPELANGIINDONESIA@GMAIL.COM) yang saya hubungi.
    Setelah saya menghubungi perusahaan pinjaman, saya diminta untuk menyerahkan semua yang diperlukan dari saya sebagai peminjam dan setelah beberapa saat, pinjaman tersebut disetujui untuk saya dan saya menerima pinjaman saya tanpa penundaan atau segala bentuk stres.
    jadi, saya menambahkan informasi pribadi saya untuk siapa saja yang mencari pemberi pinjaman yang dapat dipercaya untuk menghubungi saya dan saya siap membantu Anda karena saya ingin orang lain diselamatkan dari pemberi pinjaman yang buruk.

    Nama: Yanti Ari
    Nomor telepon saya: +62821-1644-0184
    Nomor Whatsapp: +62821-1644-0184
    Kota: Medan
    Email saya: ARIY6261@GMAIL.COM

    Saya berdoa semoga Allah mengabulkan orang-orang yang membutuhkan pinjaman untuk melihat kisah saya ini sehingga mereka dapat diselamatkan saat saya diselamatkan. Saya selalu siap membantu siapa saja yang membutuhkan jadi jangan ragu untuk menghubungi saya kapan saja karena saya tidak ingin orang-orang saya jatuh ke tangan pencuri !!!

    BalasHapus

Posting Komentar